Skip to main content

Cara Kalibrasi Baterai Smartphone Android

Cara Kalibrasi Baterai Smartphone Android - Banyak pengguna smartphone Android yang mengeluh baterai smartphonenya cepat habis. Padahal saat smartphone masih baru, baterai masih masih terasa awet. Hal ini memang sangat wajar, bahkan pada smartphone flagship sekalipun. Banyak faktor yang menyebabkan baterai smartphone Android cepat habis, salah satunya cara isi ulang baterai yang salah bisa mengakibatkan baterai tidak sehat.

Kezz App

Penggunaan charger palsu juga bisa menjadi faktor penyebab baterai cepat habis, sebaiknya kamu bisa membedakan charger ori dan KW, agar baterai smartphone kamu bisa awet. Beberapa indikasi yang yang menunjukan bahwa baterai smartphone Android sudah tidak sehat, antaralain:
  • Indikator baterai menunjukan baterai sangat cepat berkurang, padahal kondisi smartphone sedang tidak digunakan.
  • Indikator baterai tidak stabil atau sering naik turun, misalnya indikator sudah 60% namun setelah didiamkan beberapa menit malah naik kembali menjadi 70%.
  • Saat melakukan isi ulang baterai, ikon indikator pengisian tidak muncul.
  • Ketika baterai smartphone sudah habis, smartphone sulit untuk dinyalakan.


Itulah beberapa indikasi yang menunjukan baterai smartphone sudah tidak sehat lagi. Jika baterai smartphone kamu sudah mengalami salah satu indikasi di atas, sebaiknya kamu melakukan kalibrasi baterai smartphone, sebagai langkah awal untuk mengembalikan performa baterai. Kalibrasi adalah proses menstimulus baterai agar kembali ke siklus awalnya, serta mereset baterai meter agar indikator baterai kembali normal.

Kezz App

Cara Kalibrasi Baterai Smartphone Android

Untuk melaukan kalibrasi ada beberapa langkah yang harus kamu lakukan, Kezzy sarankan jangan sampai ada langkah yang terlewat untuk memaksimalkan proses kalibrasi baterai smartphonenya. Maka inilah cara kalibrasi smartphone Android:
  1. Langkah pertama charge smarphone Android kamu seperti biasa sampai full (100%) dalam keadaan menyala. Setelah full, matikan smartphone Android kamu.
  2. Setelah smartphone mati, charge lagi smartphone sampai penuh. Perhatikan indikator pengisian baterai seperti LED atau indikator yang ada pada layar smartphone.
  3. Setelah penuh, nyalakan smartphone Android, lalu charge sekali lagi sampai full 100%.
  4. Kemudian pakai smartphone sampai baterainya habis, jangan charge smartphone biarkan sampai kehabisan baterai (0%).
  5. Jika baterainya sudah habis, diamkan dahulu smartphone kira-kira 10-15 menit.
  6. Setelah didiamkan, charge smartphone sampai full 100%, pastikan jangan menyalakan smartphone sebelum full 100%.
  7. Setelah benar-benar full 100% nyalakan smartphone.
  8. Selesai, sekarang baterai smartphone kamu sudah berhasil di kalibrasi.

Nah, itulah cara kalibrasi baterai smartphone Android. bagaimana mudah bukan? Semoga dengan cara yang Kezzy berikan, baterai smartphone kamu bisa kembali normal. Atau mungkin kamu punya cara lain untuk kalibrasi baterai smartphone Android? Jika punya share yuk di kolom komentar! See you!

Comments